Logo Ruang Menyal
Bg Block

Pentingnya Sehat Keuangan untuk Masa Depan, Catat Tipsnya!

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 14 April 2024 | 226 dilihat

Article Detail

Pada dasarnya, masalah keuangan bisa memengaruhi kesejahteraan keluarga, lho. Oleh sebab itu, kamu harus paham akan pentingnya sehat keuangan.

Mengapa demikian? Sebab, kondisi keuangan yang sehat bisa membantumu untuk memenuhi sejumlah kebutuhan, seperti mempersiapkan biaya pendidikan anak, hingga dana pensiun.

Nah, salah satu tips keuangan sehat yang bisa kamu terapkan adalah rutin melakukan financial check up.

Lantas, apa saja alasan pentingnya sehat keuangan? Untuk mengetahui jawabannya, yuk simak artikel berikut!

Apa itu Sehat Keuangan?

Sebelum membahas lebih lanjut tentang alasan pentingnya sehat keuangan, yuk pahami dulu pengertiannya.

Sehat keuangan atau financial health adalah suatu kondisi ketika seseorang mampu mengelola pendapatannya dengan baik dan memiliki aset lebih besar dibandingkan utangnya.

Setiap orang tentu ingin memiliki kondisi keuangan yang sehat agar bisa segera mencapai financial freedom.

Di samping itu, saat mampu mencapai kesehatan keuangan, seseorang tak perlu khawatir akan kebutuhannya sehari-hari dan anggaran dana bulanan pun bisa tetap aman. 

Tanda Keuangan Sehat

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, mencapai kesehatan keuangan adalah impian setiap orang.

Nah, seseorang yang telah memiliki keuangan sehat umumnya mempunyai tanda-tanda tertentu. Adapun tanda keuangan sehat adalah sebagai berikut.

1. Arus Kas Lancar

Salah satu tanda keuangan sehat adalah memiliki cash flow atau arus kas lancar. Dalam hal ini, pemasukanmu akan lebih besar dibandingkan pengeluaran.

Di samping itu, pemasukan dan pengeluaran uang pun tercatat dengan baik, sehingga kamu dapat melihat pergerakannya. Dengan begitu, kamu pun bisa melakukan evaluasi anggaran.

2. Kebutuhan Bulanan Terpenuhi dengan Baik

Tanda keuangan sehat lainnya adalah kebutuhan bulananmu terpenuhi dengan baik. 

Pada dasarnya, ketika memiliki uang yang cukup, maka kamu tak perlu khawatir akan kekurangan dana untuk memenuhi kebutuhan primer, hingga tersier.

Dengan begitu, kamu bisa mengurangi potensi meminjam uang dan membantu membayar cicilan utang secara rutin.

3. Memiliki Dana Darurat dan Proteksi

Tanda keuangan sehat  berikutnya adalah kamu telah memiliki dana darurat dan proteksi atau asuransi untuk melindungi diri serta aset.

Yup, dana darurat dan proteksi adalah dua hal yang tak boleh dilewatkan. Dengan memiliki dana darurat, kamu akan lebih mudah dalam memenuhi keperluan mendadak.

Di sisi lain, memiliki jenis asuransi kesehatan dan jiwa akan membantumu untuk membayar biaya pengobatan apabila sedang sakit.

4. Mampu Berinvestasi

Tanda keuangan sehat  yang terakhir adalah kamu memiliki dana lebih untuk diinvestasikan.

Pasalnya, investasi adalah salah satu modal yang kamu butuhkan jika ingin segera mencapai kebebasan finansial.

Adapun dana yang bisa kamu investasikan setidaknya adalah 10%-20% dari penghasilan bulananmu.

Baca juga: Inilah 10 Cara Mengatur Keuangan Anak Kos agar Tetap Hemat

Alasan Pentingnya Sehat Keuangan

Uang adalah kebutuhan setiap individu untuk memenuhi keperluan sehari-harinya, hingga mempersiapkan masa depan yang baik.

Maka dari itu, menjaga kesehatan keuangan adalah hal penting yang perlu kamu lakukan. Adapun beberapa alasan pentingnya sehat keuangan, yaitu sebagai berikut.

1. Mencegah Risiko Stres dan Cemas

Salah satu alasan pentingnya sehat keuangan adalah mencegah risiko stres dan cemas. 

Yup, banyak orang yang mudah merasa stres dan cemas ketika kondisi keuangannya tidak mencukupi atau memiliki utang dalam jumlah besar.

Nah, saat memiliki kesehatan finansial yang baik, kamu pun bisa mengurangi risiko tersebut. 

Sebab, uang yang kamu miliki setiap bulannya bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan harian sekaligus membayar cicilan utang.

2. Bisa Mengakses Fasilitas Kesehatan yang Lebih Baik

Alasan pentingnya financial health selanjutnya adalah kamu bisa mengakses fasilitas kesehatan yang lebih baik.

Pasalnya, ketika telah mencapai kesehatan finansial, kamu tentu berpotensi memiliki dana darurat atau asuransi yang bisa membantu memenuhi biaya pengobatan.

Di samping itu, pentingnya sehat keuangan lainnya adalah memudahkanmu untuk melakukan pemeriksaan fisik secara rutin di rumah sakit. 

Dengan begitu, gejala penyakit pun bisa dideteksi lebih dini dan dapat memperoleh penanganan sejak awal, sehingga peluang sempun akan semakin meningkat.

3. Mencegah Perselisihan dengan Pasangan

Mencegah perselisihan dengan pasangan juga termasuk salah satu alasan pentingnya sehat keuangan.

Pada umumnya, masalah keuangan dalam keluarga bisa membuatmu atau pasangan lebih sensitif dan mudah marah. Kondisi ini tentu dapat memicu terjadinya perselisihan.

Nah, untuk mengatasinya, kamu bukan hanya perlu menjaga kesehatan finansial, tetapi juga perlu lebih terbuka terhadap kondisi keuangan kepada pasangan.

Dengan begitu, hubungan rumah tangga pun akan lebih harmonis dan terhindar dari risiko perselisihan.

4. Menjamin Anak untuk Memperoleh Pendidikan Terbaik

Alasan pentingnya sehat keuangan lainnya adalah bisa menjamin anak untuk memperoleh pendidikan terbaik.

Pada dasarnya, saat memiliki kondisi keuangan yang baik, kamu akan lebih mampu menyekolahkan anak di lembaga pendidikan berkualitas serta memenuhi kebutuhan akademiknya.

Nah, kondisi ini tentu bisa mendorong anak agar lebih berprestasi dan membantu meraih cita-citanya.

5. Mempersiapkan Masa Pensiun

Alasan pentingnya sehat keuangan selanjutnya adalah membantumu untuk mempersiapkan masa pensiun.

Saat tiba pada masa pensiun, penghasilan bulananmu tentu akan berkurang. Hal ini tentu bisa memengaruhi anggaran keuangan bulanan.

Nah, dengan memiliki kesehatan finansial yang baik, kamu bisa mempersiapkan dana pensiun sejak awal, sehingga tak perlu khawatir akan risiko kekurangan uang di masa tua nanti.

6. Memberikan Tempat Tinggal yang Layak untuk Keluarga

Terakhir, alasan pentingnya sehat keuangan adalah kamu bisa memberikan tempat tinggal yang layak untuk keluarga.

Tempat tinggal adalah salah satu kebutuhan pokok yang perlu dimiliki setiap orang. Nah, saat telah mencapai sehat keuangan, kamu juga bisa menyediakan tempat tinggal yang nyaman dan kondusif.

Hal ini juga termasuk tempat tinggal yang memiliki kemudahan akses pada fasilitas publik, air, listrik, transportasi, dan udara bersih. Dengan begini, kesehatan fisik dan mentalmu juga turut terjaga.

Baca juga: 3 Langkah Persiapan Keuangan Childfree Ini Perlu Dipahami

Tips Keuangan Sehat

Setelah mengetahui tentang pentingnya sehat keuangan, kamu juga perlu paham seputar tips mencapainya.

Pada dasarnya, mencapai kesehatan finansial tidak bisa dilakukan secara instan, tetapi ada sejumlah upaya yang perlu kamu terapkan. 

Adapun beberapa tips keuangan sehat adalah sebagai berikut.

1. Menetapkan Tujuan Keuangan

Salah satu tips keuangan pribadi adalah menetapkan tujuan finansial terlebih dulu. Hal ini akan memudahkanmu dalam menyusun perencanaan keuangan bulanan.

Pada umumnya, tujuan keuangan setiap individu pun berbeda-beda, seperti mempersiapkan biaya pendidikan anak, dana pensiun, hingga membeli sejumlah aset.

Di samping itu, dalam menetapkan tujuan keuangan, pilihlah hal-hal yang jelas dan realistis untuk dicapai serta sesuai dengan kemampuanmu.

2. Lakukan Financial Check Up

Tips keuangan sehat selanjutnya adalah dengan melakukan financial check up. Nah, financial check up adalah suatu cara yang perlu kamu lakukan untuk cek kesehatan keuangan secara rutin.

Untuk melakukannya, kamu bisa memanfaatkan layanan Financial Fitness Check Up dari Ruang meNYALA. 

Pada layanan tersebut, kamu hanya membutuhkan waktu selama 3 menit untuk memeriksa kesehatan keuangan, lho.

Selain itu, kamu juga perlu cek kesehatan finansial ini secara rutin agar bisa segera mencapai tujuan keuangan.

3. Melakukan Konsultasi Keuangan

Selain memeriksa kesehatan finansial, kamu juga perlu melakukan konsultasi keuangan dengan ahli.

Nah, di Ruang meNYALA, kamu bisa melakukan konsultasi 1-on-1 secara gratis yang didampingi oleh Nyala Trainer untuk membantu memberikan solusi terkait masalah keuanganmu.

4. Menyusun Anggaran Keuangan Bulanan

Tips keuangan sehat lainnya adalah dengan menyusun anggaran dana bulanan secara rutin. Selain itu, kamu juga perlu mencatat dan menyimpan struk pengeluaran.

Sebab, hal itu dapat membantumu untuk melakukan evaluasi pengeluaran setiap bulannya agar bisa memperbaikinya.

Tak berhenti di situ saja, kamu juga perlu lebih bijak dalam memilih keinginan dan kebutuhan. Sebab, boleh jadi apa yang kamu inginkan sebetulnya tidak sedang dibutuhkan.

Jadi, jika memenuhi keinginan tersebut, kamu cenderung melakukan pemborosan pengeluaran dan berdampak terhadap anggaran bulananmu.

5. Siapkan Proteksi Keuangan

Tips keuangan sehat selanjutnya adalah dengan menyiapkan proteksi atau asuransi. Seperti yang telah disinggung sebelumnya, memiliki asuransi bisa membantumu dalam mengurangi pembengkakan pengeluaran, lho.

Adapun beberapa proteksi yang bisa kamu miliki adalah asuransi jiwa, kesehatan, pendidikan, kendaraan, rumah, dan jenis lainnya.

Untuk memilih asuransi tersebut, kamu pun bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan finansialmu.

6. Siapkan Tabungan dan Berinvestasi

Tips keuangan sehat yang terakhir adalah kamu bisa menyiapkan tabungan dan investasi untuk persiapan masa depan.

Menyimpan uang dengan menabung dan berinvestasi adalah hal yang sangat dianjurkan agar danamu lebih aman. 

Di samping itu, kamu pun juga bisa menabung dan berinvestasi untuk mencapai tujuan keuangan, seperti mempersiapkan dana pendidikan anak serta kebutuhan pasca pensiun.

Tak hanya itu, kamu pun juga dapat mempersiapkan dana darurat dari uang yang ditabung atau diinvestasikan.

Yuk, Cek Kesehatan Keuanganmu di Ruang meNYALA!

Demikian sederet informasi mengenai alasan pentingnya sehat keuangan, hingga tips mencapainya.

Nah, jika masih bingung terkait tips keuangan pribadi, kamu juga bisa bergabung dalam Kelas meNYALA pada 27 Agustus 2023 yang membawakan tema “12 Langkah Sehat Fisik, Mental, dan Finansial”.

Di kelas yang diadakan secara offline ini, kamu bisa memperoleh banyak pengetahuan, mulai dari langkah strategis sehat jasmani, rohani, dan keuangan, hingga tips agar konsisten dalam menerapkannya.

Selain itu, jangan lupa untuk selalu cek kesehatan keuangan di Financial Fitness Check Up dan berkonsultasi secara 1-on-1 bersama Nyala Trainer.

Untuk itu, tunggu apa lagi, yuk segera jadi #FinanciallyFit bersama Ruang meNYALA!

Baca juga: 10 Pos Keuangan Rumah Tangga, Pasangan Muda Wajib Tahu!


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya