Logo Ruang Menyal
Bg Block

Investasi Aman, Begini Cara Beli Obligasi Negara SBR 012

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 10 Mei 2024 | 1640 dilihat

Article Detail

Sebagai investor, kamu tentu perlu mengetahui cara beli obligasi negara yang merupakan salah satu instrumen investasi paling stabil dan memberikan keuntungan cukup tinggi.

Bukan cuma itu, obligasi negara termasuk dalam jenis instrumen investasi yang dipercaya aman dan tidak memiliki risiko gagal bayar.

Inilah yang membuat banyak investor memilih untuk melakukan diversifikasi investasi melalui instrumen tersebut.

Nah, buat kamu yang belum memahami tentang apa itu obligasi negara, tidak perlu khawatir. Yuk, simak penjelasan lengkapnya pada ulasan berikut ini.

Apa Itu Obligasi Negara?

Sebelum mencari tahu cara beli obligasi negara, kamu tentunya perlu memahami pengertian dari instrumen investasi tersebut.

Obligasi negara atau juga disebut sebagai Obligasi Ritel Indonesia (ORI) adalah salah satu instrumen Surat Berharga Negara (SBN) yang ditawarkan kepada individu atau perseorangan melalui Mitra Distribusi di Pasar Perdana.

Ini merupakan alternatif investasi yang terbilang aman, mudah, terjangkau, menguntungkan, dan bisa diperdagangkan secara mudah di Pasar Sekunder.

Cara kerja obligasi negara adalah pemerintah akan membayar utang obligasi kepada investor yaitu masyarakat hingga waktu jatuh tempo disertai dengan imbal hasil atau disebut kupon.

Investor yang membeli SBN dari pemerintah tentunya bisa mendapatkan keuntungan dari kupon tersebut setiap bulan.

Kelebihan Obligasi Negara

Sebelum mengetahui cara beli obligasi negara, perlu untuk memahami kelebihan dari instrumen investasi ini agar kamu bisa mempertimbangkan sebelum melakukan pembelian.

Dibandingkan dengan instrumen investasi seperti saham atau properti, produk SBR bisa dikatakan memiliki risiko yang sangat rendah.

Selain itu, ada beberapa kelebihan lain dari investasi obligasi negara SBR, di antaranya:

  • Memiliki fasilitas pencairan uang lebih awal atau early redemption yang bisa diajukan sebelum waktu jatuh tempo berakhir.
  • Mendapatkan jaminan perlindungan dari negara, sehingga hampir tidak mungkin mengalami risiko gagal bayar pada investor.
  • Bisa dibeli dengan modal mulai Rp1.000.000 saja.
  • Tidak memiliki risiko tingkat bunga karena kuponnya mengambang dan terdapat nominal minimal.
  • Turut berkontribusi dalam pembangunan Indonesia melalui investasi SBR.

Baca juga: Apa Itu Reksadana Obligasi? Kelebihan & Bedanya dengan Obligasi 

Contoh Obligasi Negara

Di samping ORI, pemerintah juga memiliki produk SBN lainnya, yaitu SBR atau Saving Bond Ritel.

Ini merupakan jenis obligasi negara yang bersifat non tradable atau tidak dapat diperdagangkan di pasar sekunder.

Jadi, investor hanya bisa membeli produk SBR ketika masih dalam masa penawarannya dan harus memegangnya hingga masa jatuh tempo.

Namun, ketika memiliki produk SBR, investor bisa mendapatkan fasilitas early redemption atau pelunasan awal.

Di mana, pemilik produk tersebut bisa mengajukan pencairan dana awal dengan jumlah maksimal mencapai 50% dari nilai pembeliannya.

Pengajuan pencairan awal ini bisa dilakukan hanya ketika masa kepemilikan produk SBR sudah melewati setengah holding period.

Adapun contoh obligasi negara SBR yang ditawarkan oleh pemerintah pada tahun 2023 adalah SBR012.

Bagi investor yang ingin membeli produk SBR tersebut, ada dua pilihan cabang atau tranches dengan varian tenor berbeda.

Produk SBR012 terbit dengan pilihan jangka waktu 2 tahun pada produk SBR012-T2, serta tenor 4 tahun untuk SBR012-T4.

Dapat dikatakan, prospek investasi produk SBN satu ini memiliki peluang yang relatif tinggi meskipun sedang terjadi dinamika pada kondisi ekonomi global.

Produk SBR012 hadir sebagai pilihan alternatif yang aman karena dijamin negara, relatif terjangkau, dan mampu mendukung APBN.

Selain itu, dengan kupon yang dibagikan setiap bulan, investor SBR012 juga bisa memanfaatkannya sebagai pemasukan bulanan dan mendapatkan passive income.

Baca juga: Ingin Investasi di Obligasi? Ikuti Strategi Berikut!

Cara Beli Obligasi Negara

Cara beli obligasi negara SBR012 bisa dilakukan melalui 29 mitra distribusi pemerintah secara online.

Adapun tahapan cara beli obligasi negara SBR012, di antaranya:

1. Registrasi dan Pendaftaran

Proses pendaftaran calon investor obligasi negara bisa dilakukan melalui sistem elektronik yang disediakan oleh mitra distribusi.

Kamu perlu mempersiapkan beberapa data-data seperti, identitas diri, nomor SID (Single Investor Identification), nomor rekening dana, dan rekening surat berharga. 

Bagi calon investor yang belum memiliki nomor SID, rekening dana, atau rekening surat berharga, bisa menghubungi mitra distribusi.

2. Pemesanan

Cara beli obligasi negara selanjutnya setelah proses registrasi berhasil adalah melakukan pemesanan SBR012.

Namun, kamu harus membaca ketentuan memorandum informasi terlebih dahulu agar memahami aturan investasi yang berlaku.

Selain itu, perlu diperhatikan bahwa pemesanan hanya bisa dilakukan selama masa penawaran, yaitu mulai 19 Januari hingga 9 Februari 2023.

3. Pembayaran

Setelah proses pemesanan berhasil diverifikasi, kamu akan mendapatkan kode pembayaran melalui email atau SMS tergantung kebijakan masing-masing mitra distribusi.

Kode pembayaran yang diberikan bisa digunakan untuk penyetoran dana investasi melalui teller, ATM, internet banking, mobile banking, atau lembaga persepsi lainnya. 

4. Konfirmasi

Cara beli obligasi negara yang terakhir setelah melakukan pembayaran adalah kamu akan mendapatkan notifikasi completed order dan memperoleh NTPN (Nomor Transaksi Penerimaan Negara).

Selain itu, kamu juga akan mendapatkan alokasi SBR012 pada tanggal setelmen/penerbitannya.

Demikian informasi seputar pengertian, kelebihan, serta cara beli obligasi negara SBR012.

Investasi obligasi negara adalah salah satu pilihan yang tepat karena nilainya stabil dan risikonya sangat minim.

Bagi kamu yang masih penasaran tentang obligasi negara khususnya SBR012, yuk ikutan kelas meNYALA Worry Free with SBR012 bersama Devia Velicia Eliezer, S.E., CFP secara online pada 2 Februari 2023 pukul 19.00 WIB.

Kelas ini akan membahas tentang bagaimana cara investasi SBR012, risiko, hingga tips and trick cuan dalam berinvestasi obligasi negara.

Cocok banget nih buat kamu yang mau punya passive income dan investasi aman. Yuk, gabung kelas Ruang meNYALA!.

Baca juga: Apa itu RDI (Rekening Dana Investasi)? Fungsi & Cara Membuka


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya