Logo Ruang Menyal
Bg Block

11 Investor Terkaya di Dunia, Kekayaannya Melimpah!

Oleh: ruangmenyala

Last updated: 14 April 2024 | 5751 dilihat

Article Detail

Menjadi investor yang sukses tentu memerlukan kepintaran dalam mengelola keuangan dan jeli memanfaatkan peluang. Nah, hal tersebut telah diwujudkan oleh para investor terkaya di dunia, bahwa pengelolaan aset dan keuangan memang sangat penting. 

Ya, perlu proses dan kerja keras dalam menyandang titel investor terkaya di dunia maupun Indonesia. Banyak pelajaran yang dapat diambil dari mereka.

Inilah daftar para investor terkaya di dunia dan Indonesia yang akan menginspirasi kamu. 

11 Investor Terkaya di Dunia dan Indonesia

Menjadi investor terkaya di dunia memang tidaklah mudah, perlu kerja keras dan ketekunan. Nah, berikut ini ada daftar 11 investor terkaya di dunia dan Indonesia yang akan menginspirasi kamu:

1. Ronald Perelman

Ronald Perelman adalah pemilik perusahaan MacAndrews and Forbes Incorporated. Ronald Perelman juga menjadi pebisnis sekaligus investor perusahaan industri.

Ronald belajar investasi dari ayahnya, yaitu pemilik American Paper Products Corporation.

Berkat ketekunannya, Ronald kini menjadi salah satu investor terkaya di dunia dengan kekayaan mencapai $14,6 miliar

2. Carl Icahn

Carl Icahn lahir pada tahun 1936 di New York dan dibesarkan di keluarga pengajar atau guru.

Carl dekat dengan pamannya yang telah meminjamkan uang seharga $400 ribu untuk melakukan pembelian kursi Bursa Efek New York.

Seiring berjalannya waktu, Carl mendirikan perusahaan, yaitu Icahn Enterprises.

Selain itu, Carl juga menanamkan investasi di beberapa perusahaan besar, seperti Apple, Revlon, Netflix, hingga Time Warner, dan lain-lain. 

Kini, total kekayaan Carl Icahn mencapai $17 miliar sehingga mengantarkannya ke posisi salah satu investor terkaya di dunia. 

3. James Simons

Investor terkaya di dunia yang selanjutnya adalah James Simons.

James Simon lahir pada tahun 1938 di Massachusetts dan berhasil mencapai gelar Ph.D Matematika saat usianya masih 23 tahun.

James Simons membuat tim yang berisi profesor, ilmuwan, dan teknisi untuk menciptakan algoritma dalam prediksi harga instrumen finansial.

Selain itu, James Simons juga mendirikan Renaissance Technologies yang berfokus untuk mengelola hedge fund

Walaupun telah pensiun sejak tahun 2010, James Simons tetap tercatat sebagai orang terkaya yang menduduki peringkat 28 di Forbes 400 tahun 2021 dengan keseluruhan kekayaan mencapai $24,4 miliar.  

Baca juga: Apa itu Investor? Cek Pengertian, Jenis Cara Mencari di Indonesia

4. David Tepper

David Tepper lahir di Pennsylvania pada tahun 1957 dan menempuh pendidikan University of Pittsburgh.

Setelah lulus, David memulai karir di bidang investasi sebagai analis kredit. Pekerjaan tersebut membuat David paham tentang konsep dan manajemen investasi.

David mendirikan Tepper’s Appaloosa Management pada tahun 1990-an, yaitu perusahaan yang berfokus pada pengelolaan hedge fund.

Kini, David Tepper tercatat sebagai salah satu investor terkaya di dunia dengan total kekayaan sebesar $15,8 miliar

5. Ray Dalio

Untuk mencapai predikat investor terkaya di dunia, diperlukan kerja keras dan niat yang konsisten.

Seperti halnya Ray Dalio, seorang pekerja keras yang mengumpulkan uang untuk membeli saham Northeast Airlines seharga $300 pada usia 12 tahun.

Setelah menyelesaikan kuliah di Harvard Business School pada tahun 1975, Ray mendirikan perusahaan bernama Bridgewater.

Perusahaan investasi ini semakin melambung reputasinya pada tahun 1980. 

Seiring berjalannya waktu, Bridgewater terbukti berhasil menyabet titel sebagai perusahaan pengelola hedge fund terbesar pada tahun 2011.

Ray Dalio memiliki kekayaan mencapai $16,9 miliar, sedangkan Bridgewater sebesar $160 miliar. 

6. George Soros

George Soros merupakan salah satu investor terkaya di dunia yang sering mencuat namanya.

George telah menekuni dunia investasi sejak tahun 1969 dengan mendirikan perusahaan hedge fund bernama Soros Fund Management. 

George Soros pernah mendapatkan keuntungan sebanyak $1 miliar ketika Inggris mengalami krisis mata uang di tahun 1992.

Kekayaan bersih George Soros pada Maret 2021 diperkirakan mencapai $8,6 miliar.

Baca juga: 5 Contoh Investasi Jangka Pendek, Hasilkan Cuan Lebih Cepat

7. Lo Kheng Hong

Lo Kheng Hong bisa dikatakan sebagai investor saham terkaya di dunia, karena nilai asetnya mencapai Rp2,5 triliun.

Lo Kheng Hong juga sering disebut dengan Warren Buffet asal Indonesia. Nilai kekayaan yang diperoleh tidak lepas dari hasil kerja keras dan ketekunannya di masa lalu.

Beliau mulai terjun di dunia investasi saat usia 30 tahun dan berani mengambil risiko untuk fokus menekuni dengan cara keluar dari pekerjaannya.

8. Eka Tjipta Widjaja

Eka Tjipta Widjaja merupakan pemilik Sinarmas Group, beliau memiliki total kekayaan mencapai Rp127 triliun.

Sumber kekayaan tersebut berasal dari semua sektor yang dikuasai oleh Sinarmas Group. 

9. Husain Djojonegoro

Husain Djojonegoro adalah seorang pebisnis yang mendirikan Orang Tua Group. Selain itu, beliau juga mengelola Kratingdaeng, ABC Group, dan ANDA. Total bersih kekayaannya mencapai Rp21,42 triliun.

10. John Wen

John Wen merupakan seorang pemuda yang berhasil sukses di dunia investasi.

Profit John Wen mencapai 60% per tahun, padahal umurnya belum genap 30 tahun. John Wen belajar investasi secara otodidak dengan membaca buku saham.

John Wen menemukan kunci sukses dalam bermain investasi saham adalah pemahaman analisis laporan keuangan dan riset perusahaan.

John Wen belajar itu semua dari buku karya Warren Buffet, yaitu salah satu investor terkaya di dunia.

11. Ellen May

Ellen May merupakan perempuan inspiratif yang sukses terjun di dunia investasi. Pada tahun 2013, Ellen May mampu mendapatkan profit sebesar 600% dan 1500%. 

Strategi dari Ellen May dalam bermain saham adalah selalu trading di saat hati sedang tenang serta berpedoman pada tren mayor.

Itulah daftar 10 investor terkaya di dunia dan Indonesia. Menjadi investor yang sukses dan berhasil tentu tidak mudah, perlu proses dan juga kerja keras.

Namun, jika kamu konsisten dan pantang menyerah seperti orang-orang di atas, maka bukan tidak mungkin kamu akan sukses pula. 

Jadi, ayo segera belajar tentang investasi dan pahami tata caranya! Semoga artikel ini dapat menginspirasi kamu untuk lebih giat belajar mengenai dunia investasi, agar mampu meraih predikat investor sukses.

Baca juga: Pentingkah Seorang Pebisnis Memiliki Mentor Bisnis?


undefined Komentar

Max. 0/120 karakter

Konten Lainnya